Pages

Kamis, 13 Desember 2012

Makalah Kanker Rahim


BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
     Kanker merupakan salah satu jenis penyakit yang sudah tak asing lagi ditelinga kita. Berbagai jenis kasus baru ditemukan khususnya di kalangan perempuan. WHO melaporkan bahwa didunia ini setiap tahunnya ada 6,25 juta penderita kanker dan dalam 20 dekade terakhir ini ada 9 juta manusia mati karena kanker. Dan perlu diketahui bahwa 2/3 kejadian ini terjadi dinegara yang sedang berkembang. Di Indonesia diperkirakan 100 penderita kanker dari 100.000 penduduk. Memasuki era milenium, secara umum prevalensi penyakit cenderung meningkat.